Dr. Atik Triratnawati, M.A.
Profil
Dr. Atik Triratnawati, M.A. adalah staf pengajar dan Ketua Program Studi S1 Antropologi di Departemen Antropologi, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada. Sebelum menjabat sebagai Ketua Prodi S1 Antropologi, ia juga pernah menjadi Sekretaris Jurusan Antropologi Budaya UGM dan mengepalai Divisi Penelitian Laboratorium Antropologi Untuk Riset Dan Aksi (LAURA) FIB UGM. Penelitiannya berfokus pada tema antropologi kesehatan dan antropologi hukum. Kajian kesehatan dan kebudayaan ini disokong pula oleh latar belakang studi Master di Health Social Sciences, Faculty of Soc.Sc and Humanities, Mahidol University, Thailand (1997). Fokusnya pada bidang antropologi kesehatan menjadikan ia tergabung dengan Clinical Epidemiology and Biostatistics Unit, Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada/RSUP Dr. Sardjito dan dilanjutkan dengan Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada. Beberapa penelitian yang pernah dilakukan misalnya: Dominasi medis modern atas medis tradisional pada Suku Sumuri, Teluk Bintuni, Papua Barat (2014); Assessing Problems, Risk-Protective Factors to Develop an Intervention Model for Reproductive Health Issues in Yogyakarta, Indonesia (2015-2017); Marjinalisasi Posisi Perempuan, Analisis Gender Dalam Penanggulangan Kematian Ibu di Bima, Nusa Tenggara Barat (2016). Artikel-artikel ilmiahnya banyak dimuat di jurnal-jurnal ilmu kesehatan seperti Jurnal Epidemologi Indonesia, Indonesian Journal for Epidemiology and Biostatistic, Makara Seri Kesehatan, Mutiara Medika, serta MEDIKA.
Curriculum Vitae (2012-2017)
[restabs alignment="osc-tabs-left" responsive="false"]
[restab title="Riwayat Pendidikan" active="active"]
[table id=36 /]
[/restab]
[restab title="Pengalaman Kerja"]
[table id=37 /]
[/restab]
[restab title="Penelitian"]
[table id=38 /]
[/restab]
[restab title="Publikasi"]
[table id=39 /]
[/restab]
[restab title="Mata Kuliah"]
[table id=40 /]
[/restab]
[/restabs]